Bawah header

Pengalaman Mengikuti Tes TOCFL Di Taiwan

Belajarmandarin15.blogspot.com - Tulisan kali ini adalah tentang bagaimana cara mendaftar ujian Tocfl , cara pembayaran biaya ujian Tocfl dan  pengalaman pribadi saya Mengikuti Tes TOCFL Di Taiwan . Hallo teman teman , apa kabarnya ?
Semoga teman teman selalu di beri kesehatan ,keselamatan ,dan kemurahan rejeki .


Teman teman , sebelum mengikuti Tes Tocfl kita wajib daftar secara online dulu , kemudian membayar biaya ujian ya  . Untuk cara mendaftar  tes TOCFL  teman teman bisa melihat video di bawah ini :

- Pertama kali teman teman membuat akun Tocfl lebih dahulu , caranya sebagai berikut:


- Jika telah mempunyai akun teman teman langsung login ke akun Tocfl , lalu memilih jadwal ujian . Caranya lihat di sini ya :

Setelah semua pengisian formulir selesai dan berhasil mendaftar ,teman teman akan mendapatkan kode bar pembayaran biaya ujian .

Tempat pembayaran di :

1. 7-11
2. Family Mart
3. Ok Mart
4. Hi Life

Ketika membayar teman teman tinggal menunjukkan saja barkode tersebut kepada pelayan toko .Mereka nanti sudah paham .Oh ya akan dikenakan biaya administrasi 15 NT . Setelah selesai teman teman akan menerima fa piao / bukti pembayaran , silakan simpan dengan baik jika sewaktu waktu diperlukan .Dalam arti jika pembayaran tidak dikonfirmasi pihak penyelenggara ujian teman teman bisa menggunakannya sebagai bukti .

- Bagaimana cara melihat pembayaran ujian Tocfl , sudah dikonfirmasi atau belum ? 

Setelah membayar biaya ujian , di hari ke 3 di atas jam 18.00 silakan teman teman periksa di akun Tocfl bagian " 狀態/Status " : 
- Sebelum dibayar tulisannya adalah ( " 等待繳款 " awaiting payment )
- Tiga hari setelah pembayaran , setelah dikonfirmasi maka status akan berubah menjadi ( " 已繳款"- Paid )
- Jika setelah 3 hari status masih ( " 等待繳款 " awaiting payment ) silakan menghubungi pihak Tocfl 

Lebih jelasnya silakan lihat gambar di bawah ini  :
👇👇👇


Teman bisa melihat tabel  di bawah ini , untuk mengetahui kapan bisa mengecek status pembayaran :


Dari tabel di atas bisa di lihat , jika kita membayar hari Senin maka kita bisa melihat status pembayaran di hari Rabu , setelah jam 18.00 . Dan begitu seterusnya untuk hari lain .

Jika dalam 3 hari status masih " 等待繳款 " awaiting payment silakan teman teman menanyakan ke nomor 02-77345638(ext.8201~8205) .

Ketika sudah mendekati hari ujian nanti teman teman akan mendapatkan email dari pihak penyelenggara TOCFL yang berisi pemberitahuan tentang Nomor ujian /No.seat ,ruang ujian dan denah tempat ujian.

Untuk lebih jelasnya silakan lihat video berikut :
 

Hal hal yang harus diperhatikan sebelum mengikuti ujian :

1 . Ketika ujian harap membawa kartu identitas masing masing yang masih berlaku bisa ARC atau paspor.

2. Usahakan datang ke tempat ujian 30 menit sebelum tes agar tidak tergesa gesa .Masuk ke ruang tes tepat waktu , lebih dari 10 menit tidak di ijinkan masuk .Jika terlambat mengikuti tes uang pendaftaran tak bisa diminta kembali .

3. Jangan membawa barang barang yang berharga , kehilangan atas barang barang selama tes di luar tanggung jawab penyelenggara.

4. Sebelum masuk ke ruang tes matikan hp , alarm jam ,dan segala macam alat elektronik lainnya.

5. Sebelum masuk ke ruang tes cek lebih dahulu nomor seat kamu yang ada di pintu masuk .Duduk sesuai denah yang ada .

6. Saat tes hanya diijinkan membawa alat tulis / pulpen warna hitam dan kartu identitas .Tas dan barang lainnya harap taruh di depan .( Dalam ruang tes bagian depan  )

7. Dilarang merokok,makan,minum,makan permen selama tes berlangsung.

Hal hal yang perlu dilakukan selama tes TOCFL berlangsung :

1. Petugas akan mengecek identitas peserta apakah sesuai dengan data yang ada .

2. Selama tes berlangsug tidak ada jeda istirahat dan dilarang meninggalkan ruang tes sebelum tes selesai .
(  Usahakan ke kamar mandi dahulu sebelum masuk ruang tes 😂)

3. Jika selama tes kamu membuat keributan atau hp kamu berdering ,kamu tidak akan mendapat nilai .( Maka disarankan untuk mematikan ponsel )

4. Dilarang mencontek atau berdiskusi dengan peserta lain .

5. Dilarang menggantikan orang lain ,atau menyuruh orang lain untuk menggantikan kita , jika ini terjadi maka kamu tidak akan mendapat nilai .Yang menggantikan maupun yang digantikan tidak bisa mengikuti ujian sampai 2 tahun ke depan.

6. Di larang merekam ,mengcopy materi tes, dan tindakan lainnya .Jika terjadi melanggar maka kamu tidak akan mendapatkan nilai dan tidak bisa mengikuti ujian sampai 2 tahun ke depan.

7. Jika kamu melanggar peraturan atau tidak mengikuti arahan dari petugas maka kamu akan dikeluarkan dari ruangan tanpa mendapatkan nilai .

Setelah mengerjakan tes :

1 . Jika kamu sudah selesai segera tinggalkan ruangan dengan tenang , tak perlu menunggu lainnya.

2 . Setelah kamu selesai tes dilarang untuk mendiskusikan , sharing tentang materi tes dengan peserta lain di area sekeliling tes.

3 .Penyelenggara TOCFL berhak untuk mengambil semua tindakan atas perilaku yang mengganggu atau melanggar peraturan administrasi ujian sesuai peraturan .

Hal hal lain yang perlu diperhatikan :

1 . Hasil tes akan muncul dilayar komputer ketika kamu sudah menyelesaikan semua tes .

2 . Hasil tes akan muncul secara online di akun TOCFL kamu 20 hari setelah tes ,untuk tes Reading dan Listening.
Untuk Speaking dan Writing 40 hari setelah tanggal tes.

3 . Hasil tes / sertifikat akan dikirimkan ke alamat yang tertera 25 hari setelah tanggal tes , untuk Reading dan Listening .Sedangkan Speaking dan Writing 45 hari setelah tanggal tes .
Sertifikat TOCFL hanya berlaku untuk 2 tahun.

4. Jika  pengiriman salah karena kekeliruan alamat yang diberikan oleh peserta ujian menyebabkan tidak terkirimnya laporan skor atau sertifikat mereka, peserta ujian dapat mengajukan permohonan penerbitan ulang dan membayar biaya terkait.

8. Peserta tes yang ingin mengubah detail alamat mereka harus mengirim email detail baru ke service@sc-top.org.tw dalam 7 hari setelah tanggal tes.

Itulah beberapa hal yang perlu teman teman perhatikan ,untuk detailnya silakan cek di web resminya :
https://www.sc-top.org.tw/english/eng_index.php.

Untuk latihan TOCFL teman teman bisa melihat di sini :

- Latihan Tocfl Speaking Band A :

- Latihan Tocfl  listening Band A silakan lihat video berikut :


- Latihan Listening untuk Band B :


Soal reading Band A , silakan download di sini :
* DOWNLOAD LATIHAN SOAL TOCFL BAND A READING.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel