Bawah header

Mengenal Zhuyin ( Be pe me fe )

Belajarmandarin15.blogspot.com - Hallo teman teman semua , nimen hao ma?
你們好嗎?

Kali ini mimin akan mengajak teman teman untuk mengenal lebih dalam tentang zhuyin atau be pe me fe .

Untuk setting keyboard zhuyin teman teman bisa melihat video berikut :


Seperti yang kita ketahui bersama Zhuyin adalah Bopomofo (ㄅㄆㄇㄈ) atau nama resminya Zhùyīn Fúhào (注音符號, arti harafiahnya adalah : "Simbol untuk Mencatat Bunyi", yang kadang di disingkat saja Zhuyin adalah sistem fonetis nasional di Taiwan untuk mengajarkan bahasa Tionghoa, khususnya Mandarin Standar.
Dan seperti apakah Zhuyin itu ? Di bawah ini saya sertakan gambar zhuyin agar kita bisa belajar bareng bareng.

Baca juga :
Artikel tentang keyboard zhuyin di sini  :
KEYBOARD ZHUYIN

Zhuyin / Be pe me fe :


Sistem ini menggunakan 37 simbol khusus untuk melambangkan bunyi-bunyi dalam Mandarin: 21 huruf mati dan 16 huruf hidup.

Gabungan :


Kita mulai belajar mengetik kata yang mudah mudah dulu, contoh:



Dari contoh di atas bisa di lihat untuk mengetik:

1.Aku    
wo   我    ㄨㄛˇ tanda nada ketiga

2.Kamu  
ni    你   ㄋㄧˇ,nada ketiga

3.Cinta  
ai    愛    ㄞˋ,nada keempat

4.Rindu  
xiang   想   ㄒㄧㄤˇ
nada ketiga ,dstnya.

Simbol kecil kecil disebelah hanzi adalah zhuyinnya yang harus kita ketik agar bisa menemukan hanzi yang kita maksud.Lalu di belakang hanzi ada tanda lebih kecil lagi adalah tanda nada untuk membedakan tinggi rendahnya , sekaligus untuk menuntun kita pada hanzi yang tepat,karena saat kita ketik  ㄨㄛmaka akan banyak pilihan hanzi yang muncul di keyboard bagian atas,kita bingung kan milihnya ,nah dengan tanda nada maka hanzi yang kita inginkan akan muncul di urutan pertama.

Mungkin yang menjadi pertanyaan ,wah gimana hafalnya setiap kata memiliki arti dan nada yang berbeda?😀😀😀

Waduuhhh , sulit sekali,ada satu cara lagi tanpa perlu pake tanda nada,syaratnya sobat harus hafal huruf yg kita cari,jadi untuk mengetik hanzi 我 kita ketik ,ㄨㄛ,saja tanpa tanda nada tapi sobat harus tahu wo yang sobat mau yang mana.

Pertanyaan selanjutnya mungkin , bagaimana saya tahu hanzi mana yang benar ?
Nah disinilah kita harus telaten dan membiasakan mata kita dengan hanzi,jadi kita tahu kalau bunyi ini hanzinya yang ini.Melihat drama drama Cina atau Taiwan mungkin bisa membantu , yang pakai subtitles mandarin ya ,itu lho yang tulisan Cina dibawah,jadi sambil liat film ,tulisan hanzi dan mendengarkan dialognya.Lama lama mata kita akan terbiasa dan lama lama hafal dech😁😁
Kalau biasanya liat lagu lagu Indonesia di youtube sesekali ganti dengan lagu Mandarin.Oh ya,di blog ini juga ada lagu lagu mandarin bisa untuk belajar.

Itu saja...
Harus telaten ya😊😊.
Di keyboard tanda nada /intonasinya seperti ini:


*Tentang nada selengkapnya nanti kita pelajari bareng bareng di materi lainnya.

Wah… benar benar rumit dan asing di mata kita yang setiap harinya melihat huruf abcd..... Tapi sobat jangan menyerah dulu. Mulailah dari menghafal sedikit demi sedikit. Mungkin dengan mencoret coret di kertas ini bisa membantu untuk menghafal lebih cepat. Jika sobat merasa keberatan untuk menghafal keseluruhan sekaligus silakan untuk menghafal sedikit sedikit. Misalkan sehari 5 atau 6 zhuyin. Berarti selama seminggu sobat sudah hafal semua kan. Gampangkan😃😃😃.

Oh ya... sobat Mandarin juga perlu menghafal tata letak di papan keyboardnya ya biar dapat mengetik dengan cepat. Wah, semakin penasaran kan?

Berikut adalah video latihan menulis  Zhuyin : 


Untuk pengetikan kata yang lainnya kita lanjutkan di materi berikutnya ya... biar tidak terlihat rumit. Di sini sobat menghafal zhuyinnya dulu beserta letaknya di keyboard... Tetap semangat.. Jia you加油😃😃

Untuk latihan silakan mengetik di kolom komentar.謝謝

Untuk mengetahui lebih banyak tentang mengetik hanzi di hp silakan klik link berikut:
CARA MENGETIK AKSARA CINA DI HP

Baca juga :
Kumpulan Lagu Mandarin Dan Taiyu

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel